Senin (25/9/2016) Di pagi yang cerah para pejabat dilingkungan Fakultas Pertanian beserta staf kependidikan menggelar acara apel pagi bertempat di area parkir komplek gedung A Fakultas Pertanian Unsoed.
Gunawan Wijarnako, Sp., MP. (Ketua Jurusan Teknologi Pertanian) selaku inspektur apel menuturkan, “.Tanpa adanya niat untuk berdisiplin maka akan timbul disiplin yang semu, mudah luntur dan tergoda.”
Dalam sambutanya Beliau juga mengajak kepada peserta apel pagi untuk mulai menerapkan sebaik baiknya disiplin yaitu disiplin yang diawali dari hati diri pribadi masing masing bukan disiplin karena orang lain.Tanpa disiplin tidak akan pernah untuk mendapatkan kesuksesan. Dengan disiplin tinggi maka Fakultas Pertanian akan menjadi fakultas yang terdepan dalam pelaksanaan Tri Darma Perguruan tinggi, Fakultas Pertanian akan menjadi fakultas yang unggul di lingkungan Unsoed, dan Fakultas Pertanian akan mencapai tingkat kejayaan.
Di akhir sambutanya belaiu mengatakan bahwa dalam rangka Dies Natalis Fakultas Pertanian Ke 54 seluruh civitas akademka termasuk tenaga kependidikan untuk berpartisipasi aktif dalam setiap acara Dies Natalis.(*SP)
.