[Faperta, 13/11/2018]- Dalam rangka memperingati HUT Dharma Wanita Persatuan (DWP) Ke- 19 Universitas Jenderal Soedirman, segenap pengurus melakukan kegiatan anjangsana kesejumlah pensiunan dilingkungan UNSOED, Senin 12 November 2018.
Menurut Ibu Hj. Dr. Ir. Anisur Rosyad, MS., selaku Ketua Panita HUT DWP ke- 19, anjangsana merupakan agenda rutin yang diselenggarakan setiap tahun oleh keluarga besar DWP UNSOED. Diadakanya anjangsana ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan teman, saudara dan sesepuh UNSOED sebagai bentuk kepedulian serta penghormatan bagi mereka.
“Selain untuk menjaga silaturahmi agar tidak putus dengan kunjungan ini akan bermanfaaat untuk menumbuhkan motivasi bagi para pensiunan dalam mengarungi kehidupan masa purna tugas” tegasnya
Acara anjangsana kali ini dibagi dalam dua group rombongan pengurus Dharma Wanita Persatuan untuk memudahkan dalam melakukan kunjungan. Rombongan Group A melakukan anjangsana ke kediaman Ibu Saiman, Ibu Tarwin, Bapak Pranoto, Bapak Sarno, Bapak Purwo Yuli Atmono dan Bapak Rastam, sedangkan Group B melakukan kunjungan ke rumah Bapak Kardi, Bapak Dani Handrika, Ibu Yusmiarsi, Bapak Budi S, Bapak Imam Mujiono, dan Bapak Sumardi.
Dalam kesempatan ini pula rombongan DWP memberikan bingkisan kepada para purna tugas yang di kunjungi. Selain mengadakan anjangsana dalam rangka HUT ke 19, agenda kedepan DWP UNSOED akan menyelenggarakan kegiatan Donor Darah, Resepsi HUT DWP K- 19 yang di isi dengan ceramah tentang kesehatan, lomba kreasi minuman (Es campur) dan pemberian santunan OTA.(*SP)
Fakultas Pertanian Jaya!!!