[Faperta, 13-3-2020] Festival Ilmiah 2020 merupakan perlombaan rutin tiap tahun yang diselenggarakan oleh Unit Klinik Tani untuk siswa siswi SMA/MA/SMK sederajat se-JATENG DIY. Festival ilmiah kali ini yang bertemakan “Pengembangan Potensi Pertanian yang Inovatif dan Komperehensif di Era Industri 4.0”, dengan tema tersebut diharapkan menciptakan ide-ide baru yang sesuai dengan era industri 4.0 serta dapat mengkaji pertanian secara menyeluruh. Festival ilmiah 2020 yang diselenggarakan di Auditorium Fakultas Pertanian Unsoed dan diikuti 7 tim untuk mempresentasikan hasil karyanya serta menampilkannya di stand. Pemenang Festival Ilmiah 2020, yaitu juara 1 dari SMAN 1 Purwareja Klampok dengan judul “Bioplastik dari Cucumis sativa l”, Juara 2 dari SMAN 1 Sampang dengan judul “Pemanfaatan Limbah Daun Bambu Menjadi Salep Kulit Untuk Mengatasi Infeksi Scabies pada Kelinci”, juara 3 dari MAN 1 Kejobong dengan judul “Banana Ripening Chamber sebagai Solusi Proses Degreening Pisang Kapok Dengan Ekstrak Daun Sengon” dan juara stand dari SMAN 1 Purwareja Klampok. Dari hasil tersebut diharapkan dapat menjadi motivasi untuk tetap terus ber inovasi lagi karya tulis ilmiah terutama dibidang pertanian dan jangan berpuas diri dengan hasil yang telah tercapai.