Diponegoro Science Competition (DSC) merupakan kegiatan perlombaan Karya Tulis Ilmiah tingkat nasional demi mewujudkan generasi penerus bangsa yang memiliki ide inovatif dan mampu menuangkannya dalam gagasan yang real. DSC 2023 diselenggarakan oleh Universitas Dipenogoro yang mengambil tema “Optimalisasi Kearifan Lokal dan Budaya Indonesia melalui Inovasi Sains, Teknologi, dan Sosial Humaniora untuk Mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan” diadakan di Semarang pada tanggal 22 Oktober 2023.
Mahasiswa Agroteknologi Fakultas Pertanian yang berhasil mendapatkan Juara 1 (Gold Medal) tergabung dalam tim UNSOED berjumlah tiga orang. Ketiga mahasiswa tersebut yaitu:
1. Wildanul Munfarid (Fisika, 2021) sebagai Ketua
2. Khansa Nabilah (Agroteknologi, 2021)
3. Ayu Azkiyah (Agroteknologi, 2021)
Tim delegasi UNSOED dibawah bimbingan Umi Pratiwi, M.Sc. mengambil judul Karya Tulis Ilmiah “Pemanfaatan Piezoelektrik K750BP2 pada Sepatu Boots sebagai Sprayer Power untuk Meningkatkan Produktivitas Pertanian Lokal”
Tim ini tertarik mengambil judul tersebut karena dalam mencapai target SDGs untuk mengurangi kelaparan dan meningkatkan ketahanan pangan diperlukan strategi pengelolaan pertanian. Akan tetapi dalam melakukan pengelolaan khususnya perawatan tanaman di Indonesia masih terbatas pada tenaga kerja manual seperti penggunaan semprotan dengan injektor manual sehingga memerlukan alternatif teknologi yang tepat guna. Solusi yang diusulkan melibatkan pengembangan teknologi penyemprotan pertanian yang lebih efisien dan cepat, khususnya dengan memanfaatkan material piezoelektrik pada alas sepatu petani untuk menghasilkan energi listrik. Hal ini tidak hanya dapat meningkatkan efisiensi perawatan tanaman, tetapi juga mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan melalui inovasi teknologi yang ramah lingkungan.
Generasi Soedirman Maju Terus Pantang Mundur!!!