[Faperta, Kamis 28/3/2019]- Dalam rangka menyambut Dies Natalis ke 20 Bina Wira Usaha (BIWARA) Unit Kegiatan Mahasiswa Fakultas Pertanian UNSOED, 26 – 28 Maret 2019 menyelenggarakan kegiatan Bazar B-Preneurship 2019 dengan tema “SUNSHINE” Set Our Mind To Be An Entrepreneur In Millenial Generation. Acara yang di gelar di halaman depan Gedung Teknologi Pertanian UNSOED ( Gd E) merupakan bagian dari agenda rutin kegiatan BIWARA yang diadakan setiap tahun. |
Finda S Kusuma mahasiswa prodi Ilmu dan Teknologi Pangan angkatan 2017 ( Ketua Panitia ) menyampaikan bahwa rangkaian peringatan Dies Natalis BIWARA kali ini diramaikan dengan beberapa kegiatan diantaranya seminar kewirausahaan, baktisosial, lomba antar hima/unit, bazar dan hiburan.
Kegiatan Bazar diikuti oleh 25 stand yang terdiri dari penjual makanan, minuman, dan aksesoris pakaian yang berasal dari Purwokerto. Tujuan diadakanya bazar ini untuk memfasilitasi para pedagang, mempromosikan dan mengenalkan daganganya kepada masyarakat kampus agar kedepan produknya lebih dikenal sehingga usahanya meningkat dan meraih kesuksesan.
Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan & Alumni, Dr. Ir. Siswantoro, MP dalam membuka acara ini mengucapkan bangga dan terkesan dengan kegiatan ini, serta mengucapkan selamat semoga acara berlangsung dengan lancar dan sukses. Dengan terselenggaranya kegian ini mudah mudahan menambah pengalaman berwirausaha, melatih jiwa berwirausaha, memanfaatkan peluang bisnis disekitar kampus bagi para anggotanya.(*SP)
Fakultas Pertanian Jaya!!!